Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui nilai-nilai yang terdapat dalam penguatan Pendidikan Karakter berbasis budaya sekolah di MIN 1 Kota Padang. Penelitian ini dikemas dengan desain deskriptif kualitatif, dimana sumber data adalah pendidik, kepala sekolah, dan peserta didik MIN 1 Kota Padang. Dalam mengumpulkan data penulis menggunakan teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Untuk menganalisa data penulis menggunakan metode induktif, deduktif dan komperatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ; Nilai-nilai karakter utama PPK berbasis budaya di MIN 1 Kota Padang yaitu: Pertama, religius dibuktikan dengan kegiatan Tahfiz Qu’an dan praktek Ibadah, Kedua nasionalis dengan kegiatan upacara setiap hari senin dan hari rabu menyanyikan lagu Nasional, Ketiga mandiri dibuktikan dengan kegiatan literasi sebelum pembelajaran, siswa bebas memilih buku yang disenanginya, Keempat gotong-royong yaitu dengan kegiatan setiap hari setelah selesai kegiatan apel pagi, sebelum masuk ke dalam kelas majelis guru dan peserta didik melakukan gerakan “pungut sampah). Dan Kelima integritas yaitu dengan kegiatan anti menyontek kepada seluruh siswa-siswi, dengan membuat tulisan-tulisan kreatif, dalam bentuk slogan dan poster kreatif.
Copyrights © 2021