Spizaetus: Jurnal Biologi dan Pendidikan Biologi
Vol 2, No 3 (2021): Spizaetus: Jurnal Biologi dan Pendidikan Biologi

Pengembangan LKPD Dengan Pendekatan Contextual Teaching and Learning (CTL)Terhadap Kemampuan Berpikir Kritis Dan Hasil Belajar Siswa Kelas VIII SMP Negeri 3 Maumere.

Fransiska Aurelia Yusvin (Unknown)
Yohanes Nong Bunga (Universitas Nusa Nipa)



Article Info

Publish Date
01 Nov 2021

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui kelayakan Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD) dengan pedekatan Contextual Teaching and Learning (CTL) pada materi struktur jaringan tumbuhan yang dikembangkan, mengetahui peningkatan kemampuan berpikir kritis dan hasil belajar peserta didik setelah menggunakan LKPD hasil pengembangan. Penelitian ini adalah penelitian pengembangan dengan model pengembangan 4-D. Prosedur yang diadaptasi meliputi 4 tahap: (1) Define, (2) Design, (3) Develop, dan (4) Disseminate. Teknik analisis data yang digunakan pada penelitian ini merupakan analisis deskriptif kuantitatif dan kualitatif. Hasil penelitian menyimpulkan bahwa kelayakan LKPD dilihat dari hasil penilaian validator, yaitu memperoleh nilai 192 yang temasuk dalam kategori sangat baik. Kemampuan berpikir kritis peserta didik yaitu sebesar 70 % dengan kategori cukup kritis, berdasarkan skor pretest-postest diperoleh gain score sebesar 0,6yang termasuk dalam kategori sedang. Hasil belajar peserta didik meningkat sebesar 66 % dari kategori sangat kurang menjadi baik. Oleh karena itu lembar kerja peserta didik pada materi struktur jaringan tumbuhan layak untuk digunakan dalam pembelajaran di sekolah.Kata Kunci: Berpikir Kritis, CTL, Hasil Belajar, Lembar Kerja Peserta Didik.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

spizaetus

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Biochemistry, Genetics & Molecular Biology Education Immunology & microbiology Other

Description

Jurnal ini fokus pada bidang kajian biologi sains dan pendidikan biologi. Kami menerima artikel berupa hasil penelitian maupun kajian pustaka yang original dan belum pernah ...