Jurnal Guru Dikmen & Diksus
Vol. 4 No. 1 (2021): Januari - Juni 2021

PENINGKATAN KEMAMPUAN MEMBACA CEPAT TEKS EDITORIAL MELALUI MODEL PEMBELAJARAN EXPLICIT INSTRUCTION

Agriyati, Agriyati (Unknown)



Article Info

Publish Date
14 Apr 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan membaca cepat teks editorial melalui model pembelajaran Explicit Instruction. Subjek penelitian tindakan kelas ini adalah peserta didik kelas XII MIPA 1. Penelitian dilaksanakan dalam dua siklus. Setiap siklus meliputi: perencanaan, pelaksanaan, pengamatan, dan refleksi. Kedua siklus tersebut memberikan tindakan penerapan model Explicit Instruction dalam pembelajaran membaca cepat teks editorial dengan standar pencapaian yang ditetapkan 75 untuk Siklus I dan 80 untuk Siklus II. Data yang terkumpul dianalisis secara kualitatif dan kuantitatif. Berdasarkan data yang diperoleh hasil Siklus I rerata mencapai 78,61 dan Siklus II 81,90 terjadi peningkatan dari Siklus I ke Siklus II sebesar 3,29 atau 4,01%. Peningkatan secara keseluruhan di setiap aspek dalam hal ini menemukan informasi yang berupa opini, mengklarifikasi informasi yang berupa fakta, menafsirkan alternatif solusi, dan menarik simpulan teks editorial dikuasai dengan baik oleh peserta didik. Peningkatan yang signifikan ini membuktikan bahwa model pembelajaran Explicit Instruction berhasil meningkatkan kemampuan membaca cepat teks editorial peserta didik kelas XII MIPA 1 SMA Negeri 7 Yogyakarta.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

jgdd

Publisher

Subject

Education Social Sciences Other

Description

Jurnal Guru Dikmen dan Diksus merupakan wahana saling bertukar pandangan dan pengalaman bagi guru dan pemerhati pendidikan untuk meningkatkan mutu guru dan mutu pendidikan pada jenjang pendidikan menengah dan pendidikan khusus. Tema-tema pengembangan pendidikan yang dapat diterbitkan diantaranya ...