Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran tingkat stres akademik mahasiswa Jurusan Ilmu Pendidikan FKIP Universitas Pattimura. Penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif deskritif. Populasi sebayak 400 mahasiswa, sedangkan sampel menggunakan rumus slovin dengan Margin of error yang ditetapkan adalah 5% atau 0,05 dan diambil secara acak sebanyak 200 mahasiswa. Hasil penelitian menunjukan bahwa gambaran umum tingkat stres akademik mahasiswa jurusan Ilmu Pendidikan Universitas Pattimura berada pada dalam kategori sedang, yaitu sebanyak 140 mahasiswa (70%). Hal ini menunjukan mahasiswa cukup stres dalam mengerjakan tugas – tugas akademik selama perkuliahan
Copyrights © 2021