Jurnal Penelitian, Pendidikan dan Pengajaran: JPPP
Vol 2, No 3 (2021)

Evaluasi Mata Pelajaran Biologi Materi Sistem Pencernaan Siswa Kelas XI Sma Negeri 07 Bengkulu Selatan

Nur Haviza Yuliana (Universitas Islam negeri Fatmawati Soekarno Bengkulu)
Elsanti E (Universitas Islam negeri Fatmawati Soekarno Bengkulu)
Ferry Eka Prasetya (Universitas Islam negeri Fatmawati Soekarno Bengkulu)
Ahmad Walid (Universitas Islam negeri Fatmawati Soekarno Bengkulu)



Article Info

Publish Date
17 Dec 2021

Abstract

Tujuan dari penilitian ini adalah mengevaluasi pemahaman siswa dan keaktifan siswa dalam mempelajari materi sistem pencernaan kelas XI di SMA N 07 Bengkulu Selatan.Penelitian ini dilaksanakan di kelas XI IPA SMA Negeri 07 bengkulu selatan beralamat di jln.Kota agung kecamatan seginim kabupaten Bengkulu selatan provinsi Bengkulu dengan jumlah siswa kelas XI IPA 4 sebanyak 33 orang.Metode penelitian yang digunakan dalam observasi penelitian ini yaitu metode kualitatif dengan melibatkan 5 orang siswa sebagai sampel.Dalam penelitian ini dibuat data dengan penilaian yang diambil dari hasil observasi dan wawancara tentang pemahaman siswa dan keaktifan siswa dalam mempelajari materi tentang sistem pencernaan dan penilaian observasi yang dilakukan berdasarkan pengamatan sikap dan perilaku siswa di kelas dalam mengikkuti pembelajaran materi sistem pencernaan. Disini kami mengambil sampel 5 siswa dari 33 siswa di kelas XI IPA 4. Data di bawah ini merupakan hasil dari observasi dan wawancara yang telah dilakukan. 

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

JPPG

Publisher

Subject

Computer Science & IT Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Other

Description

Jurnal Penelitian, Pendidikan dan Pengajaran adalah jurnal ilmiah yang menerbitkan dan menyebarluaskan hasil penelitian, studi mendalam, pemikiran kreatif, inovatif atau karya-karya dalam pendidikan, pengajaran. Fokus jurnal adalah karya inovatif yang terkait dengan pengembangan media pembelajaran, ...