Media Akademika
Vol 27, No 2 (2012)

Nilai Budaya dan Nilai Agama dalam Teks Gurindam Dua Belas sebagai Pedoman Masyarakat

Anastasia, Faurina ( Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Muarabulian)



Article Info

Publish Date
11 Apr 2014

Abstract

Raja Ali Haji adalah seorang pujangga Melayu yang terkemuka. Dia pengarang puisi lama Melayu atau gurindam. Gurindamnya dinamakan Gurindam Dua Belas karena terdiri atas 12 pasal. Artikel ini membahas Gurindam Dua Belas-nya Raja Ali Haji untuk melihat terutama nilai agama dan nilai budaya yang terkandung di dalamnya. Tanpa meningggalkan keindahannya sebagai karya sastra, Gurindam Dua Belas memberikan imbauan dan nasihat tentang ibadah, kewajiban raja, kewajiban anak, kewajiban orangtua, budi pekerti, dan hidup bermasyarakat yang dapat dijadikan pedoman hidup orang banyak. Melalui karyanya, tampaknya Raja Ali Haji bermaksud memberikan tuntunan moral berbasis agama.

Copyrights © 2012