Agrokompleks
Vol 21 No 2 (2021): Agrokompleks Edisi Juli

Penerapan fungsi manajemen perencanaan pembenihan ikan mas (Cyprinus carpio l) di Instalasi Pengembangan Ikan Air Tawar (IPIAT) Lajoa Kabupaten Soppeng

Lukman Lukman (Politeknik Pertanian Negeri Pangkajene Kepulauan)
Yuliana Yuliana (Politeknik Pertanian Negeri Pangkajene Kepulauan)
Rahmayati Rahmayati (Politeknik Pertanian Negeri Pangkajene Kepulauan)



Article Info

Publish Date
13 Aug 2021

Abstract

Manajemen pembenihan merupakan suatu proses atau prosedur untuk menghasilkan benih ikan secara maksimal dengan cara efektif dan efisien. Dalam manajemen terdapat beberapa kegiatan yang meliputi perencanaan, pengorganisasian, pelaksanaan dan pengawasan. Perencanaan pembenihan ikan mas merupakan suatu kegiatan dalam mempersiapkan segala sesuatu yang akan dilaksanakan untuk mencapai tujuan yang ingin dicapai. Adapun kegiatan perencanaan pembenihan ikan mas meliputi berbagai kegiatan diantaranya pengadaan induk, pemeliharaan induk, seleksi induk, pemijahan, penetasan telur dan penebaran larva/pendederan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui manajemen perencanaan pembenihan ikan mas di Instalasi Pengembangan Ikan Air Tawar (IPIAT) Lajoa Kabupaten Soppeng. Metode pengambilan data dilakukan dengan cara metode observasi/pengamatan langsung, wawancara, partisipasi aktif di lapangan, dan studi pustaka. Sumber data yang digunakan yaitu data primer dan data sekunder. Analisis dilakukan secara kualitatif dengan mendeskripsikan hasil penelitian. Hasil penelitian menunjukkan perencanaan pembenihan ikan mas yaitu persiapan/pengadaan induk, pemeliharaan induk, seleksi induk, pemijahan, penetasan telur, penebaran larva dan pendederan.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

agrokompleks

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry

Description

Agrokompleks merupakan jurnal ilmiah kedua yang diterbitkan oleh Pusat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (PPPM) Politeknik Pertanian Negeri Pangkajene Kepulauan. Ruang lingkup artikel yang dimuat pada jurnal ini meliputi bidang pertanian secara umum meliputi; teknologi pertanian, teknologi ...