Mata pelajaran IPA belum mampu melekat pada diri siswa sebagai sesuatu yang rasional, kognitif, emosional, dan afektif. Maka dalam penelitian ini permasalahan yang dikemukakan adalah untuk mengetahui Penerapan model Pembelajaran Kooperatif tipe NHT (Numbered Heads Together) untuk meningkatkan Aktivitas belajar melalui flashcard (kartu bergambar) dengan materi Gaya Dan Gerak mata pelajaran IPA kelas 6 Semester II SDN 1 Panji Lor Kecamatan Panji Kabupaten Situbondo Tahun Pelajaran 2017/2018. Sesuai dengan jenis penelitian yang dipilih, yaitu penelitian tindakan, maka penelitian ini menggunakan model penelitian tindakan kelas model Hopkins yaitu penelitian kelas dalam bentuk spiral yang terdiri dari empat fase meliputi perencanaan, tindakan, observasi dan refleksi. Penelitian ini berakhir setelah pelaksanaan siklus 2 karena telah mencapai indikator kinerja yang telah ditetapkan. Pada siklus I, perolehan nilai siswa berdasarkan aktivitas belajar hanya 55% siswa yang telah memperoleh skor 60 ≤ P < 65. Sedangkan siswa yang tidak aktif mencapai dengan prosentase keaktifan pada siklus 1 sebesar 45%. Ada peningkatan pada aktivitas belajar siswa pada setiap aspeknya yaitu pada aspek mengajukan pertanyaan pada siklus mencapai 55% meningkat menjadi 85% sehingga peningkatan sebesar 30%. Pada aspek menjawab pertanyaan mencapai skor aktivitas sebesar 58% meningkat 31% menjadi 89%. Kemudian pada aspek tanggung jawab siswa dalam penelitian ini sudah mencapai sangat aktif pada siklus 2 namun pada siklus 1 masih kurang adanya motivasi dari guru sehingga siswa kurang bertanggung jawab atas soal yagn dikerjakan dan terlihat siswa tidak aktif dalam pembelajaran. Pada aspek diskusi sudah ada peningkatan sebesar 30% disebabkan oleh siswa sudah mampu untuk mengadakan kerjasama antar kelompok dan siswa membahas materi bersama kelompok lain. Dengan demikian penelitian ini berhasil.
Copyrights © 2022