Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisis pengaruh Price Consciousness dan Country of Origin terhadap Minat Beli Konsumen dengan Perceived Quality sebagai variabel pemediasipada masyarakat di Kabupaten Kebumen. Populasi dalam penelitian ini adalah masyarakat di Kabupaten Kebumen. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 118 responden. Penelitian ini menggunakan teknik non probality sampling (purposive sampling). Metode pengumpulan data yaitu menggunakan kuisoner onlinemelalui google form. Sikap responden diukur menggunakan skala likert 4 tingkatan. Data yang diperoleh diolah dengan teknik analisis deskriptif dan analisis kuantitatif dengan bantuan progam SPSS for windows versi 26.0. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa variabel price consciousness berpengaruh signifikan terhadap perceived quality.Variabel country of origin berpengaruh signifikan terhadap perceived quality pada K-Beauty Produk Nature Republic di Kabupaten Kebumen. Variabel price consciousness tidak berpengaruh signifikan terhadap minat beli konsumen pada K-Beauty Produk Nature Republic di Kabupaten Kebumen.Variabel country of origin tidak berpengaruh signifikan terhadap minat beli konsumen pada K-Beauty Produk Nature Republic di Kabupaten Kebumen. Variabel perceived quality berpengaruh signifikan terhadap minat beli konsumen pada K-Beauty Produk Nature Republic di Kabupaten Kebumen.Variabel price consciousness tidak berpengaruh signifikan terhadap minat beli konsumen melalui perceived quality pada K-Beauty Produk Nature Republic di Kabupaten Kebumen. Variabel country of origin berpengaruh signifikan terhadap minat beli konsumen melalui perceived quality pada K-Beauty Produk Nature Republic di Kabupaten Kebumen.
Copyrights © 2021