Tujuan penelitian: (1) Mendeskripsikan proses pembelajaran PKn dengan penerapan model pembelajaran kooperatif tipe two stay two stray. (2) Mendeskripsikan rata-rata hasil belajar siswa dengan menerapkan model pembelajaran kooperatif tipe two stay two stray. (3) Membuktikan secara signifikan kualitas proses pembelajaran baik dengan menerapkan model pembelajaran kooperatif tipe two stay two stray (4) Membuktikan secara signifikan rata-rata hasil belajar baik dengan menerapkan model pembelajaran kooperatif tipe two stay two stray. Penelitian ini dilaksanakan di SDN 075047 Bakaru dengan subjek penelitian siswa kelas VI-B yang berjumlah 21 orang yang terdiri dari 10 orang laki-laki dan 11 orang perempuan. Penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas (PTK) yang terdiri dari 2 siklus
Copyrights © 2021