Lembaran Ilmu Kependidikan
Vol 50, No 2 (2021): September

Efektivitas Teknik Shaping Menggunakan Sistem E-Learning untuk Meningkatkan Durasi Perilaku On-Task Anak Tunadaksa

Tisnawati, Nur Rohimah (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Sep 2021

Abstract

Pandemic covid-19 mengakibatkan perubahan cara belajar seperti penggunaan e-learning. Pada pelaksaannya menimbulkan masalah pada perilaku on-task terhadap anak tunadaksa ketika e-learning dilaksanakan, seperti mudah terdistraksi serta melakukan hal yang tidak berhubungan dangan pembelajaran.  Hal tersebut dapat mempengaruhi capaian kademis anak. Tujuan penelitian ini yaitu untuk meningkatkan durasi perilaku on-task kerika pelaksanaan e-learning menggunakan Teknik shaping untuk anak tunadaksa. Penelitian menggunakan single subject research dengan desain A-B-A serta dilakukan selama 8 sesi. Subjek merupakan anak dengan hambatan tunadaksa kelas 6 sekolah dasar. Analisis data yaitu dengan membandingkan data durasi Baseline (a) dengan baseline (A2). Data peningkatan durasi diperoleh yaitu didapatkan rata rata durasi baseline (A) 172 detik naik pada baseline (A2) yaitu 281 detik. Terbukti bahwa Teknik shaping pada elearning terbukti efektif untuk meningkatkan durasi perilaku on-task anak tunadaksa.

Copyrights © 2021