Primary: Jurnal Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Vol 11, No 1 (2022)

PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN BERBASIS WEBSITE PADA MATERI TATA SURYA

Ismi Dwi Hastuti (IAIN Salatiga)
Abdul Ghoni (Institut Agama Islam Negeri Kota Salatiga, Indonesia)



Article Info

Publish Date
25 Feb 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk membuat produk pengembangan media pembelajaran berbasis website. Pengembangan produk mengadopsi model ADDIE.  Fungsi ADDIE yaitu menjadi pedoman dalam membangun perangkat dan infrastruktur program pelatihan yang efektif, dinamis dan mendukung kinerja pelatihan itu sendiri. Peneliti menggunakan jenis ini dengan alasan untuk mengembangkan media pembelajaran berbasis web pada materi tata surya.Wawancara (angket) digunakan untuk mengungkap tingkat kebutuhan pada MI. Pada tahap analisis kebutuhan ini diperoleh informasi bahwa pembelajaran bersifat teacher centered, penggunaan media pembelajaran kurang menarik, dan pemanfaatan fasilitas internet yang kurang maksimal dalam pembelajaran. Kriteria media yang dibutuhkan dikembangkan menjadi produk media pembelajaran IPA materi tata surya berbasis website. Produk ini divalidasi oleh ahli materi yang merupakan dosen IAIN Salatiga dan dinyatakan layak setelah dilakukan perbaikan. Uji sample dilakukan pada siswa kelas VI secara acak dan hasilnya dengan nilai rata-rata 80.7% termasuk kategori sangat layak. Uji efektivitas produk dilakukan pada 30 siswa kelas VI dengan menggunakan perhitungan  uji paired sample t-tes terhadap angket soal diperoleh hasil t hitung 8.605 dengan p=0.00<0.05 maka dapat disimpulkan bahwa hasil pre test dan post test mengalami perubahan yang signifikan.  

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

JPFKIP

Publisher

Subject

Education Other

Description

Primary: Jurnal Pendidikan Guru Sekolah Dasar (Primary: Journal of Elementary Teacher Education) is a peer-reviewed journal on education and teacher training. This journal encompasses original research articles and review ...