Agora
Vol 10, No 1 (2022): Agora, Jurnal Mahasiswa Manajemen Bisnis

PENGARUH TRAINING TERHADAP EMPLOYEE PERFORMANCE YANG DIMEDIASI OLEH EMPLOYEE SATISFACTION DAN EMPLOYEE CREATIVITY PADA KARYAWAN PT HARVEST CAHAYA MAKMUR

Reynardo Jovan (Unknown)
Roy Setiawan (Unknown)



Article Info

Publish Date
16 Feb 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengamati pengaruh dari training terhadap employee performance yang dimediasi oleh employee satisfaction dan employee  creativity dengan obyek penelitian PT Harvest Cahaya Makmur. PT Harvest Cahaya Makmur adalah perusahaan yang bergerak dalam produksi dan distribusi daun tembakau dan rokok. Dalam penelitian ini data penelitian diperoleh dengan penyebaran angket kepada responden penelitian yaitu karyawan PT Harvest Cahaya Makmur. Data yang diperoleh kemudian diolah menggunakan teknik analisis data dengan model PLS. Hasil penelitian menunjukkan bahwa training memiliki pengaruh terhadap tiga variabel yaitu terhadap employee satisfaction, employee  creativity, dan employee performance. Dalam penelitian ini juga didapati bahwa employee satisfaction dan employee  creativity berpengaruh terhadap employee performance. Hasil penelitian mengindikasikan adanya pengaruh mediasi dari employee satisfaction dan employee  creativity.

Copyrights © 2022