J.Pelastek
Vol 1 No 1: Juni 2021

PERBANDINGAN UNJUK KINERJA BERBAGAI TIPE pH METER DIGITAL DI LABORATORIUM KIMIA

Devirizanty, Devirizanty (Unknown)
Nurmalawati, Susiana (Unknown)
Hartanto, Candra (Unknown)



Article Info

Publish Date
15 Jun 2021

Abstract

Laboratorium Kimia FMIPA UNIB adalah laboratorium yang berkecimpung dalam hal pelayanan pendidikan, penelitian, analisa dan pengabdian kepada masyarakat. Dalam bidang kimia, pengukuran analitik memiliki peranan yang sangat penting. Tujuan dari pengukuran analitik ini adalah untuk menentukan nilai sebenarnya dari suatu parameter kuantitas kimia, contohnya seperti: konsentrasi, pH, dan lain-lain. Pengukuran analitik ini dapat menggunakan metode konvensional maupun modern, baik secara kualitatif maupun kuantitatif.. Dalam setiap pengukuran analitik akan sangat dipengaruhi pengerjaan prosedur yang baik dan benar dan kompetensi dari analis serta pengguna lainnya. Dimana jika peralatan yang dipakai valid dan akurat serta dikerjakan oleh personil yang kompetens maka akan dapat memberikan kontribusi terhadap hasil pengukuran. Setelah dilakukan uji akurasi, presisi dan cek antara pada penelitian ini menyatakan bahwa ketiga jenis Ph Meter yang yang ada di Laboratorium Kimia yaitu pH meter type PH-108 merck ATC, pH meter HI98107 merck Hanna dan pH meter HI 5521/HI 5522 merck Hanna, memiliki unjuk kinerja yang bagus dan akurat, sehingga masih layak dipakai untuk pengujian, praktikum dan layanan pelanggan.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

labsaintek

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Chemistry Electrical & Electronics Engineering Health Professions Nursing

Description

Jurnal Pengelolaan Laboratorium Sains dan Teknologi ( Pelastek ) merupakan suatu wadah yang menampung hasil penelitian, pikiran, dan telaah pustaka dalam bentuk naskah ilmiah yang belum pernah dipublikasikan dalam terbitan jurnal lain. Jurnal ini bersifat open acces yang memiliki tujuan membantu ...