Penelitian ini bertujuan untuk melihat pengaruh Problem Based Learning (PBL) terhadap kemampuan koneksi matematis siswa. Desain penelitian eksperimen ini adalah One Group Pretest – Posttest Design. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VII SMP Xaverius 1 Palembang yang terdiri dari 10 kelas. Pengambilan sampel dilakukan dengan melakukan Random Sampling pada kelompok anggota populasi. Sampel dalam penelitian ini adalah Kelas VII. A SMP Xaverius 1 Palembang. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah tes tertulis dalam bentuk 3 soal uraian. Setelah data diperoleh terlebih dahulu diuji normalitas dan homogenitasnya. Uji hipotesis dalam penelitian ini menggunakan Paired-Sample-T-Test. Data yang diperoleh berdistribusi normal dan homogen. Berdasarkan hasil penelitian, terlihat bahwa perlakuan PBL memiliki rata-rata 76,11 yaitu lebih tinggi jika dibandingkan dengan rata-rata sebelum diberi perlakuan yaitu 43,61. Perbedaan ini juga diperkuat dengan hasil Uji Paired-Sample-T-Test menggunakan program SPSS yang menunjukkan bahwa ada pengaruh yang signifikan PBL terhadap kemampuan koneksi matematis siswa di SMP Xaverius 1 Palembang.
Copyrights © 2021