Pajak merupakan kewajiban bagi penduduk disuatu wilayah negara sebagai bentuk kontribusi dalam membiayai rumah tangga negara. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa perilaku wajib pajak terhadap penerapan sistem pembayaran online PBB (Sipp Pakde). Sipp Pakde merupakan inovasi untuk mengoptimalkan pendapatan daerah serta mempermudah wajib pajak dalam melunasi kewajiban pajaknya. Sipp Pakde dilengkapi dengan berbagai macam fitur layanan PBB, BPHTB, pemeriksaan ID billing, informasi SPPT serta grafik peta monitoring pajak daerah. Pemerintah berharap dengan website ini pajak karanganyar menjadi lebih terbuka. Populasi penelitian merupakan wajib pajak Kabupaten Karanganyar. Sampel diambil menggunakan pendekatan purposive sampling dengan kriteria merupakan wajib pajak Karanganyar dan sudah pernah melakukan pembayaran online PBB. Jenis data primer dan memperoleh 100 orang. Menggunakan analisis regresi linier berganda dengan SPSS 19. Mayoritas wajib pajak menjawab setuju dengan sistem pembayaran online PBB yang diterapkan pemerintah Karanganyar, dibuktikan melalui persepsi kemudahan penggunaan, manfaat yang didapatkan, tingkat kepercayaan mempengarui secara simultan terhadap variabel penerapan sistem pembayaran online PBB
Copyrights © 2022