Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui seberapa efektifnya try out menggunakan aplikasi sinaucbt prestasi belajar siswa kelas IX SMP Penda Tawang Mangu Karanganyar.Berdasarkan karakteristik masalah yang diteliti, penelitian ini dapat diklasifikasikan ke dalam penelitian ex post facto.Desain penelitian ini menggunakan desain rancangan penelitian ex post facto korelasional adalah merupakan penelitian dimana variabel-variabel bebas telah terjadi ketika peneliti mulai dengan pengamatan variabel terikat dalam suatu penelitian SMP Penda Tawang Mangu Karanganyar. Teknik sampling yang digunakan dalam penelitian ini adalah purposive random sampling, dimana sampel yang digunakan dalam pengambilan data sebanyak seluruh kelas IX.Peserta didik kelas IX A sebanyak 32 peserta didik dan seluruhnya digunakan sebagai sampel dengan Teknik sampling jenuh. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu analisis statistik inferensial. Dimana uji prasyarat telah terpenuhi dengan maksud bahwa data yang akan dianalisis lanjut menggunakan regresi telah memenuhi persyaratan data itu normal dan homogen dengan rincian Uji Normalitas,uji Homogenitas,Koefesien Determinasi, Uji Linieritas dan Uji Regresi Linier.Berdasarkan hasil analisis data dengan menggunakan Aplikasi SINAUCBT berpengaruh positif terhadap peserta didik khususnya kelas IX dan signifikan terhadap pembiasaan dalam menghadapi UNBK dengan nilai korelasi rendah sebesar 0,395 Hasil uji F pada persamaan ketiga diketahui besarnya nilai signifikansi F sebesar 0,003 < 0,05. Sehingga dapat disimpulkan secara bersama-sama akan membentuk model persamaan linier atau signifikanKata Kunci : Aplikasi SINAUCBT , Try Out.
Copyrights © 2020