Prosiding Seminar Nasional Program Pengabdian Masyarakat
2020: 5. Kreatifitas Pendidikan dan Pembelajaran di Sekolah dan Perguruan Tinggi

PENGEMBANGAN PROFIL KELEMBANGAN DI MADRASAH IBTIDAIYAH MUHAMMADIYAH PABELAN

Laila Ma’rifatul Azizah (a:1:{s:5:"en_US"
s:35:"Universitas Muhammadiyah Yogyakarta"
})

Eko Agustiawan (Universitas Muhammadiyah Yogyakarta)
Tri Wahyono (Universitas Muhammadiyah Yogyakarta)



Article Info

Publish Date
21 Mar 2021

Abstract

Madrasah Ibtidaiyah Muhammadiyah Pabelan terletak di Dusun Blangkunan, Pabelan, Mungkid, Magelang, Jawa Tengah. Madrasah ini merupakan bagian Amal Usaha Muhammadiyah Mungkid. Namun, madrasah ini kurang dikenal masyarakat Mungkid dan jarang terlihat di website pencarian sehingga informasi tentang madrasah ini sangat terbatas. Terlebih lagi dalam masa pandemi COVID-19 yang menjadikan semua pelayanan dan juga informasi yang harus disebarkan melalui dunia maya. Maka dari itu, diperlukan wadah untuk memperkenalkan dan memberikan informasi tentang madrasah ibtidaiyah tersebut kepada masyarakat. Salah satu caranya adalah membangun website profil kelembagaan dari madrasah. Selain itu, dilakukan pula pelatihan administrator website untuk membantu keberlangsungan website setelah program pengabdian ini selesai. Kesimpulan dari program pengabdian ini adalah website telah berjalan dengan baik dan dapat diakses atupun dicari langsung melalui sistem pencari Google. Ini membuktikan bahwa kemudahan mencari informasi sekolah meningkat dari sebelumnya.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

psppm

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Economics, Econometrics & Finance Medicine & Pharmacology Social Sciences

Description

Prosiding Hasil Seminar Nasional Program Pengabdian Masyarakat Lembaga Penelitian, Pubikasi, dan Pengabdian Masyarakat (LP3M) Universitas Muhammadiyah Yogyakarta sebagai wujud diseminasi kegiatan ilmiah pengabdian masyarakat yang dilakukan sivitas akademika Perguruan Tinggi Negeri/Swasta di ...