Prosiding Seminar Nasional Program Pengabdian Masyarakat
2020: 4. Pemberdayaan Kapasitas Perempuan

TINGKAT ADOPSI TEKNOLOGI SOBLOG SIRKULASI UAP DI PABRIK TEMPE AULIA SLEMAN

Totok Suwanda (a:1:{s:5:"en_US"
s:34:"Univesitas Muhammadiyah Yogyakarta"
})

Agung Astuti (Univesitas Muhammadiyah Yogyakarta)
Alni Rahmawati (Univesitas Muhammadiyah Yogyakarta)



Article Info

Publish Date
21 Mar 2021

Abstract

Pabrik tempe AULIA di Sleman menghadapi permasalahan tentang pengukusan kedelai yang tidak merata matangnya, sehingga menyebabkan kegagalan produksi tempe. Teknologi inovasi pengukusan dengan alat Soblog Sirkulasi Uap, dapat merata matangnya, lebih cepat dan hemat bahan bakar. Tujuan pengabdian ini adalah meningkatkan pengetahuan dan ketrampilan kepada karyawan pabrik tempe AULIA untuk mengkukus kedelai menggunakan alat Soblog Sirkulasi Uap. Pelaksanaan kegiatan dilakukan dengan metode Penyuluhan tentang alat pengkukus Soblog Sirkulasi Uap dan Pelatihan serta pendampingan menggunakannya, kemudian dievaluasi menggunakan pre dan post tes serta hasil kematangan kukusan kedelai. Tingkat adopsi teknologi diukur melalui peningkatan persentase pengetahuan dan ketrampilan. Dengan penyuluhan menggunakan media Power point maka karyawan yang memahami soblog meningkat 60%. Setelah diadakan pelatihan dan pendampingan cara menggunakan alat Soblog Sirkulasi Uap, maka jumlah keryawan terampil meningkat 32 %.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

psppm

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Economics, Econometrics & Finance Medicine & Pharmacology Social Sciences

Description

Prosiding Hasil Seminar Nasional Program Pengabdian Masyarakat Lembaga Penelitian, Pubikasi, dan Pengabdian Masyarakat (LP3M) Universitas Muhammadiyah Yogyakarta sebagai wujud diseminasi kegiatan ilmiah pengabdian masyarakat yang dilakukan sivitas akademika Perguruan Tinggi Negeri/Swasta di ...