Prosiding Seminar Nasional Program Pengabdian Masyarakat
2021: 4. Kapasitas Daya Saing Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) dan Badan Usaha Milik Desa( BU

PENINGKATAN KAPASITAS UKM INDUSTRI KONSTRUKSI MELALUI MARKETPLACE DI MASA PANDEMI COVID 19

Yoga A Harsoyo (Unknown)
Hanin Fitria (Universitas Muhammadiyah Kudus)
Jafar Muhammad (Universitas Muhammadiyah Yogyakarta)



Article Info

Publish Date
30 Jan 2022

Abstract

Pengembangan teknologi bagi UKM sangatlah penting. Terlebih dalam masa pandemi Covid 19, UKM perlu untuk dibantu dalam melakukan pengembangan teknologi untuk dapat bertahan melawan kondisi. Salah satunya yaitu UKM konstruksi yang masih menggunakan sistem tradisional dalam melakukan proses bisnisnya. Digitalisasi pada industri konstruksi sangat lambat, terlbih pada UKM konstruksi. Padahal pemanfaatan digitalisasi sangatlah penting dalam usaha meningkatkan daya saing industri konstruksi nasioanal. Digitalisasi UKM konstruksi dapat dilakukan dengan pengembangan sistem marketplace. Sistem yang diterapkan pada UKM konstruksi akan memiliki peluang untuk dapat terjun dalam proyek-proyek besar yang diadakan pemerintah maupun swasta. Marketplace ini juga memudahkan UKM konstruksi mendapatkan biaya secara transparan yang didukung metode pembiayaan flexible yang memudahkan business process dalam bisnis dalam proyek konstruksi. Di sisi supplier dan distributor yang merupakan UKM konstruksi dapat memberi bantuan dalam pemasaran produk, serta meminimalisir biaya operasional bisnisnya. Penelitian ini dilakukan pada 68 pengguna jasa UKM konstruksi di Yogyakarta dengan metode IPA. Didapatkan hasil bahwa titik kritis dalam pelayanan jasa UKM konstruksi pada empat variabel pelayanan. Dari empat variabel tersebut dibentuk sebuah fitur marketplace yang meningkatkan pelayanan serta kapasitas UKM konstruksi di Yogyakarta. Didapatkan hasil pembentukan marketplace dapat menangani permasalahan penukaran, keluhan, pengalaman manajemen pelaksanaan, dan informasi mengenai produk/jasa yang ditawarkan.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

psppm

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Chemical Engineering, Chemistry & Bioengineering Economics, Econometrics & Finance Medicine & Pharmacology Social Sciences

Description

Prosiding Hasil Seminar Nasional Program Pengabdian Masyarakat Lembaga Penelitian, Pubikasi, dan Pengabdian Masyarakat (LP3M) Universitas Muhammadiyah Yogyakarta sebagai wujud diseminasi kegiatan ilmiah pengabdian masyarakat yang dilakukan sivitas akademika Perguruan Tinggi Negeri/Swasta di ...