Jurnal Equation: Teori dan Penelitian Pendidikan Matematika
Vol 5, No 1 (2022)

MENINGKATKAN KEAKTIFAN SISWA MATERI BILANGAN BERPANGKAT DAN BENTUK AKAR MELALUI VIDEO PEMBELAJARAN YOUTUBE DI MASA PANDEMI COVID 19

sri Hartati (Unknown)



Article Info

Publish Date
25 Mar 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah metode pembelajaran dengan media pembelajaran video youtube pada mata pelajaran Matematika Materi Bilangan Berpangkat dapat meningkatkan pemahan konsep dalam kegiatan pembelajaran Matematika di Kelas IX.A SMPN 25 Bengkulu Utara. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas yang dilaksanakan dalam tiga siklus. Setiap siklus terdiri dari satu kali pertemuan pelaksanaan tindakan. Pengumpulan data pada penelitian ini menggunakan lembar observasi keaktifan siswa untuk mengetahui keaktifan siswa dalam pembelajaran Matematika. Analisis data deskriptif kualitatif dengan mereduksi data, mendeskripsikan data, dan membuat kesimpulan. Hasil penelitian ini diketahui bahwa setelah diterapkan metode pembelajaran dengan Media Pembelajaran Video youtube berbantuan Whatsapp Grup, keaktifan siswa dalam pembelajaran Matematika mengalami peningkatan. Keaktifan siswa dari kondisi awal dengan keaktifan siswa pada siklus I mengalami peningkatan, dari rata-rata keaktifan siswa pada kondisi awal 47% menjadi 56%. Sedangkan pada pertemuan 2 di siklus II meningkat menjadi 69% dengan kategori siswa aktif dalam pembelajaran. Meski pada siklus II sudah memenuhi target, peneliti mencoba melanjutkan penelitiannya pada siklus III untuk memastikan keaktifan siswa tetap atau bahkan menurun dan hasilnya pada siklus III keaktifan siswa tetap meningkat sebanyak 6% menjadi 75% dengan kategori siswa aktif dalam pembelajaran.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

equation

Publisher

Subject

Education Mathematics Other

Description

Equation Journal is an open-access journal published by State Islamic University of Bengkulu (IAIN Bengkulu) twice in a year (March and September). This journal publishes original articles from literature studies or research results in the field of mathematics ...