Jurnal Ilmiah Kontekstual
Vol. 3 No. 02 (2022): Februari

Pengaruh Lingkungan Keluarga dan Teman Sebaya Terhadap Kecerdasan Emosional Siswa Sekolah Dasar

Erni Ernilah (Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Muhadi Setiabudi Brebes)
Moh. Toharudin (Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Muhadi Setiabudi Brebes)
Farhan Saefudin Wahid (Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, Universitas Muhadi Setiabudi Brebes)



Article Info

Publish Date
24 Mar 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh lingkungan keluarga terhadap kecerdasan emosional siswa SD kelas V dan untuk mengetahui pengaruh teman sebaya terhadap kecerdasan emosional siswa SD kelas V. Jenis penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif korelasi. Teknik pengumpulan data untuk lingkungan keluarga dan teman sebaya berupa kuesioner dengan alat yang digunakan adalah skala likert. Jumlah populasi pada penelitian ini adalah 22 siswa. Teknik pengambilan sampel pada penelitian ini menggunakan teknik sampel jenuh dengan jumlah 22 siswa pada kelas V.  Penelitian ini dianalisis menggunakan uji t. Adapun hasil yang diperoleh yaitu (1) Lingkungan keluarga dari hasil uji t menggunakan program SPSS 16, hasil perhitungan tersebut diketahui bahwa nilai signifikansinya 0,000 < 0,05, jika nilai signifikansinya < 0,05 maka dapat dikatakan bahwa terdapat pengaruh antara variabel bebas dan variabel terikat secara parsial yang berarti Ha diterima dan HO ditolak yang berarti variabel lingkungan keluarga terhadap kecerdasan emosional terdapat pengaruh  (2) Pada hasil teman sebaya melalui uji t dengan program SPSS 16 diperoleh bahwa nilai signifikansinya 0,000 < 0,05, jika nilai signifikansinya < 0,05 maka dapat dikatakan bahwa terdapat pengaruh antara variabel bebas dan variabel terikat secara parsial yang berarti Ha diterima dan H0 ditolak. Jadi variabel teman sebaya terhadap kecerdasan emosional terdapat pengaruh. Kesimpulan pada penelitian ini  yaitu terdapat pengaruh lingkungan keluarga dan teman sebaya terhadap kecerdasan emosional.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

kontekstual

Publisher

Subject

Education

Description

Ruang lingkup penerbitan jurnal KONTEKSTUAL berfokus pada Pendidikan Dasar (manajemen pendidikan, belajar dan pembelajaran, pendidikan inklusif, bimbingan dan konseling, kurikulum, pendidikan IPS, pendidikan IPA, PKn, matematika, bahasa indonesia, bahasa daerah, seni dan budaya di ...