Di penghujung tahun 2019, dunia dihebohkan dengan merebaknya infeksi virus baru yaitu Coronavirus Disease 2019 (COVID-19). Virus penyebab COVID-19 muncul Sars-CoV-2, salah satu yang penting adalah Infeksi Saluran Pernapasan Akut (ISPA). Penyebaran virus ini sangat cepat dan bersifat global serta menyebabkan angka kesakitan dan kematian yang cukup tinggi. Salah satu cara untuk memperlambat proses penyebaran virus adalah dengan mematuhi protokol kesehatan. Tujuan: Untuk mengetahui apakah ada hubungan pengetahuan tentang COVID-19 dengan perilaku pencegahan COVID-19 pada siswa SMA – IT Khairul Imam. Metode: Penelitian ini merupakan penelitian analitik dengan desain penelitian cross sectional. Sampel diambil dengan menggunakan metode total sampling sebanyak 52 siswa. Hasil: Analisis hasil univariat menunjukkan 52 siswa yang berpengetahuan baik sebanyak 33 orang (63,5%). Dan sebagian besar siswa berperilaku baik, dengan jumlah 49 orang (94,2%). Analisis bivariat diperoleh nilai p = 0,024 (0,05) yang artinya ada hubungan antara pengetahuan tentang COVID-19 dengan perilaku pencegahan COVID-19 pada siswa SMA – IT Khairul Imam. Kesimpulan: Ada hubungan pengetahuan tentang COVID-19 dengan perilaku pencegahan COVID-19 pada siswa SMA – IT Khairul Imam
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2022