Jurnal Ilmiah Maternal
Vol 2, No 4 (2018): MATERNAL (JURNAL ILMIAH)

PENGARUH PENGETAHUAN TERHADAP TINDAKAN PERSONAL HYGIENE SAAT MENSTRUASI PADA SISWI KELAS VIII DI SMP N I MASARAN

Kurnia Agustin (Unknown)
Reni Puspita Sari (Unknown)



Article Info

Publish Date
27 Nov 2018

Abstract

ABSTRACTPersonal hygiene is an action to maintain cleanliness and health of a person so that they are physically andpsychologically prosperous (Laily and Sulistyo, 2012). Hygiene of the genital area, especially during menstruationis often ignored by teenagers. Poor behavior of hygiene care during menstruation is lazy to replace  the pads.Some diseases that easily appear in women are fungal and bacterial infections. This condition usually occurswhen a woman is menstruating. One of the causes is bacteria that develop in pads (Utami, 2013). The aims ofresearch to analyze the influence of knowledge on personal hygiene measures during menstruation on grade VIIIstudents at SMP N 1 Masaran.. The type of research used is analytic observational with a cross sectional approach.The study was conducted at SMP Negeri I Masaran. Research took time since September 2017 until February2018. The population in this study is all teenage girls / class VIII SMP N 1 Masaran as many as 159 students. Thesampling technique used in this study is random sampling with 35 respondents. The collected data were analyzedusing univariate analysis and bivariate analysis with Chi-square. The results showed the majority of respondentshad enough knowledge in conducting personal hygiene as many as 22 people (68.6%), while the actions in thepersonal hygiene respondents had an average of 17 good actions (48.6%). The results of statistical tests usingChi-Square at 95% confidence level (α = 0.05) indicate that ρValue = 0.004, so ρValue α (0.05) so that Ho isrejected and Ha is accepted, the conclusions obtained from the study have an influence between knowledge withthe actions of young women about personal hygiene during menstruation.Keywords: Knowledge, Action, Menstrual Personal HygieneABSTRAKPersonal hygiene merupakan suatu tindakan untuk memelihara kebersihan dan kesehatan seseorang untuk menjagakesejahteraan fisik dan psikis (Laily dan Sulistyo, 2012). Kebersihan daerah genitalia terutama pada saat menstruasisering diabaikan oleh remaja. Perilaku yang kurang dari perawatan hygiene pada saat menstruasi adalah malasmengganti pembalut. Beberapa penyakit yang mudah muncul pada wanita adalah infeksi jamur dan bakteri. Kondisitersebut biasanya terjadi pada saat wanita dalam masa menstruasi. Salah satu penyebabnya yaitu bakteri yangberkembang pada pembalut (Utami, 2013). Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa pengaruh pengetahuanterhadap tindakan personal hygiene saat menstruasi pada siswi kelas VIII di SMP N 1 Masaran. Jenis penelitianyang digunakan adalah observational analitik dengan pendekatan cross sectional. Penelitian dilakukan di SMPNegeri I Masaran. Waktu penelitiannya adalah bulan September 2017 sampai dengan Februari 2018. Populasidalam penelitian ini adalah seluruh remaja putri/siswi kelas VIII SMP N 1 Masaran sebanyak 159 siswi. Tehniksampling yang digunakan dalam penelitian ini adalah Random Sampling dengan responden sebanyak 35 orang.Data yang terkumpul dianalisis dengan menggunakan analisa univariat dan analisa bivariat dengan Chi-square.Hasil penelitian menunjukkan mayoritas responden  memiliki pengetahuan cukup dalam melakukan personal hygienesebanyak 22 orang (68,6 %), sedangkan tindakan dalam personal hygiene rata-rata responden memiliki tindakanbaik sebanyak 17 orang (48,6 %). Hasil uji statistik dengan menggunakan Chi-Square pada taraf kepercayaan 95%(α=0,05) menunjukkan bahwa ρValue = 0,004, jadi ρValue α (0,05) sehingga Ho ditolak dan Ha diterima, simpulanyang didapat dari penelitian ada pengaruh antara pengetahuan dengan tindakan remaja putri ten­tang personalhygiene saat menstruasi.Kata Kunci: Pengetahuan Tindakan, Personal Hygiene Menstruasi

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

jurnal_ilmiah_maternal

Publisher

Subject

Humanities Decision Sciences, Operations Research & Management Education Health Professions Immunology & microbiology Medicine & Pharmacology Nursing Public Health

Description

The Journal of Maternal particularly focuses on the main problems in the development of the vocational health areas as follows: - Basic Midwifery - Midwifery science - Maternal Health - Public Maternal Health - Reproduction Health - Mother and child health - ...