NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial
Vol 9, No 3 (2022): NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial

MANAJEMEN SUMBER DAYA MANUSIA GUNA MENINGKATKAN KEMAMPUAN TNI ANGKATAN LAUT INDONESIA YANG MODERN DI REVOLUSI INDUSTRI 4.0

Dani Wijanarka (Operasi Laut, Seskoal)
Imam Musani (Operasi Laut, Seskoal)
Oktav Bayu D (Operasi Laut, Seskoal)



Article Info

Publish Date
18 Mar 2022

Abstract

Revolusi teknologi dalam era revolusi industri 4.0 secara tidak langsung telah menciptakan bentuk karekter manusia yang memiliki kemauan, kemampuan dan motivasi kerja guna menciptakan manusia yang profesional, prestasi kerja tinggi dan sukses. Revolusi Industri 4.0 adalah suatu perkembangan teknologi yang mengintegrasikan serta mengkolaborasikan teknik dan pengetahuan cyber dengan teknologi otomatisasi. Dimana aplikasinya berfokus pada konsep otomatisasi teknologi secara mandiri tanpa bantuan dari manusia. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengaruh manajemen sumber daya manusia di TNI Angkatan Laut dalam menghadapi perkembangan teknologi di era revolusi industri 4.0. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif analitis dengan memanfaatkan landasan teori sebagai pemandu agar fokus penelitian sesuai dengan fakta di lapangan.  Selain itu landasan teori juga bermanfaat untuk memberikan gambaran umum tentang latar penelitian dan sebagai bahan pembahasan hasil penelitian. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi dan referensi pustaka serta media elektronik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengaruh manajemen sumber daya manusia di TNI Angkatan Laut dalam menghadapi perkembangan teknologi di era revolusi industri 4.0 guna meningkatkan kemampuan dan profesionalisme  prajuruit TNI angkatan Laut dibidang teknologi, khususnya dibidang pertahanan keamanan.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

nusantara

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance Education

Description

NUSANTARA : Jurnal Ilmu Pengetahuan Sosial adalah suatu jurnal multidisiplin yang mencakup berbagai pokok persoalan dalam kajian ilmu-ilmu sosial dan humaniora. Secara khusus jurnal menaruh perhatian, namun tidak hanya terbatas, pada pokok-pokok persoalan tentang perkembangan ilmu pengetahuan sosial ...