Edu Cendikia: Jurnal Ilmiah Kependidikan
Vol. 2 No. 01 (2022): Artikel Riset Edisi April 2022

Penerapan Model Example Non Example Pada Pembelajaran Matematika Siswa Kelas III SD

Mulyono, Dodik (Unknown)
Juliatun, Juliatun (Unknown)
Aswarliansyah, Aswarliansyah (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Apr 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan untukmengetahui hasil belajar Matematika siswa kelas III SD Negeri Simpang Gegas Temuan setelah menerapkan model pembelajaran Example Non Example. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen dengan desain eksperimen Pretest dan Posttest. Pengambilan sampel ini diambil dari jumlah populasi mengingat populasi hanya ada satu kelas maka populasi merupakan sampel dalam penelitian ini yaitu kelas III yang berjumlah 24 siswa. Data instrumen diambil dengan teknik tes. Instrumen yang digunakan berbentuk essay yang berjumlah 8 soal. Pengumpulan data diambil dengan teknik tes. Data analisis menggunakan uji-Z dengan taraf kepercayaan ? = 0,05 diperoleh bahwa Zhitung > Ztabel (11,83> 1,64), sehingga dapat disimpulkan signifikan tuntas bahwa terdapat peningkatan hasil belajar Matematika siswa kelas III SD Negeri Simpang Gegas Temuan dengan menerapkan model pembelajaran Example Non Example

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

educendikia

Publisher

Subject

Humanities Education Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences Other

Description

Edu Cendikia: Jurnal Ilmiah Kependidikan meliputi hasil kajian ilmiah di bidang pendidikan multi-disiplin ilmu, baik pembelajaran dalam jaringan juga luar jaringan, merdeka belajar, pengembangan metode belajar pembelajaran terkini yang merujuk pada semua tingkat usia dan yang berkaitan dengan ...