Pandemi covid-19 yang baru baru ini melanda hampir di seluruh belahan dunia termasuk pula di Negara Indonesia tentu memberikan dampak yang dirasakan oleh berbagai pihak, salah satunya untuk dunia pendidikan. Kegiatan pembelajaran dituntut dengan cara pembelajaran jarak jauh yang tentu akan terdapat pengaruh tertentu yang dirasakan oleh siswa, salah satunya pada tingkat agresivitas siswa. Penelitian ini bertujuan untuk menguji secara empiris pengaruh pola asuh otoriter dan iklim sekolah terhadap agresivitas di masa pandemic covid-19 ini pada siswa SMK Negeri 2 Surakarta. Subyek dalam penelitian ini adalah siswa SMK Negeri 2 Surakarta (N=37). Teknik sampling dilakukan dengan cluster random sampling. Penelitian ini menggunakan skala pola asuh otoriter, skala iklim sekolah, dan skala agresivitas sebagai alat pengumpul data. Data penelitian dianalisis menggunakan teknik analisis regresi berganda dengan bantuan program SPSS versi 20.0 for windows. Berdasarkan proses analisis, didapatkan hasil yang menunjukkan bahwa hipotesis mayor diterima, yaitu terdapat pengaruh yang sangat signifikan dari pola asuh otoriter dan iklim sekolah terhadap agresivitas dengan nilai (p<0,05). Analisis pada hipotesis minor diperoleh hasil yaitu pola asuh otoriter sangat berpengaruh terhadap agresivitas dengan nilai p=0,001 (p<0,05). Dan iklim sekolah sangat berpengaruh terhadap agresivitas dengan nilai p=0,00 (p<0,05). Temuan ini menunjukkan bahwa pola asuh otoriter dan iklim sekolah memiliki kontribusi dalam memengaruhi agresivitas di masa pandemic covid-19.
Copyrights © 2022