JURNAL ILMIAH INNOVATIVE (Jurnal Pemikiran Dan Penelitian)
Vol 8 No 2 (2021): JURNAL ILMIAH INNOVATIVE (Jurnal Pemikiran Dan Penelitian)

Implementasi Model Flipped Classroom dalam Mengembangkan Keterampilan Berbicara Peserta Didik

suhartono (Unknown)
anik indramawan (Unknown)



Article Info

Publish Date
07 Mar 2022

Abstract

Penelitian ini bertujuan mengetahui implementasi model flipped classroom dalam mengembangkan keterampilan berbicara peserta didik. Pendekatan penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif. Penelitian dilaksanakan di didik kelas V di MI Al-Karim Gondang Nganjuk. Hasil penelitian menunjukkan perencanaan implementasimodel flipped classroom dalam mengembangkan keterampilan berbicara peserta didik,guru menyusun Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) 1 lembar, menyiapkan materi ajar, Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD), dan instrumen penilaian, serta media pembelajaran menggunakan grup WhatsApp. Pada pelaksanaan, guru menyampaikan materi pembelajaran berbentuk video yang diberikan sebelum pembelajaran di kelas. Ketika pembelajaran di kelas, guru meminta peserta didik untuk menceritakan kembali materi dari video yang telah dipelajari di rumah, peserta didik berdiskusi dalam kelompok dan mempresentasikan hasil diskusinya, serta guru juga memberikan evaluasi lisan. Adapun dalam penilaian, guru menerapkan teknik penilaian tes lisan dan non tes. Teknik tes lisan berbentuk penugasan berupa tes diskusi, tes menceritakan kembali, dan tes tanya jawab. Sedangkan, non tes berupa pengamatan terhadap kinerja peserta di dalam keterampilan berbicara. Teknik penilaian keterampilan berbicara menerapkan penilaian autentik.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

innovative

Publisher

Subject

Education

Description

INNOVATIVE: (Jurnal Pemikiran Dan Penelitian) (print ISSN: 2355-4053 , online ISSN :2774-3640) Jurnal ini merupakan jurnal ilmiah yang berisikan makalah yang diambil dari kajian analisis kritis di bidang pendidikan Islam. Di dalamnya juga terdapat karya asli dari dosen, peneliti, mahasiswa, dan ...