Journal of Environment and Management
Vol. 3 No. 1 (2022): Journal of Environment and Management

Pengembangan LKS Blended Learning Berbasis Web Pada Materi Pencemaran Lingkungan Untuk Meningkatkan Keterampilan Proses Sains

Abriyanto (Universitas Palangka Raya)
Liswara Neneng (Universitas Palangka Raya)
Yohanes Edy Gunawan (Universitas Palangka Raya)



Article Info

Publish Date
16 Mar 2022

Abstract

Penelitian ini dilatarbelakangi oleh adanya guru yang masih melakukan proses pembelajaran secara tekstual dengan menggunakan LKS yang masih memiliki keterbatasan. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui peningkatan keterampilan proses sains siswa menggunakan perangkat pembelajaran LKS Blended learning berbasis web materi pencemaran lingkungan. Jenis penelitian ini adalah penelitian Research and Development (R&D). Prosedur penelitian mengadaptasi model pengembangan ADDIE. Penelitian dilaksanakan pada semester genap tahun ajaran 2020/2021 di SMPN 3 Menthobi Raya Kabupaten Lamandau pada siswa kelas VII. Peningkatan keterampilan proses sains siswa siswa diukur dengan tes objektif dan dianalisis dengan N-gain. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa N-gain keterampilan proses sains siswa mencapai rata-rata 0,72 uji skala kecil dan 0,84 uji skala besar. LKS blended learning berbasis web pada materi pencemaran lingkungan dapat meningkatkan keterampilan proses sains siswa.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jem

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Humanities Education Environmental Science Social Sciences

Description

Journal of Environment and Management (JEM) is a peer reviewed, online and open access journal for the publication of original research, reviews or short communication related to managing environmental systems and improving environmental quality. Specific area of interest for the journal include: ...