Al-Mujahidah : Jurnal Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
Vol 2 No 2 (2021): Oktober

PENINGKATAN HASIL BELAJAR SISWA MELALUI PENERAPAN THINK PAIR SHARE PADA PEMBELAJARAN IPA KELAS V SD NEGERI SUMBEREJO 01

Munayiroh (Sekolah Dasar Negeri Sumberejo 01)



Article Info

Publish Date
30 Oct 2021

Abstract

Tujuan penelitian tindakan kelas ini adalah untuk mendeskripsikan langkah-langkah pembelajaran dan menjelaskan seberapa besar peningkatan hasil belajar siswa dalam pembelajaran IPA menggunakan model pembelajaran Think Pair Share di Kelas V SDN Sumberejo 01. Subjek penelitian adalah siswa Kelas V sebanyak 18 orang. Desain penelitian dilakukan dua siklus. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan model pembelajaran Think Pair Share dapat meningkatkan kualitas proses pembelajaran dan hasil belajar siswa dalam pembelajaran IPA. Hal ini terbukti dari adanya perbaikan proses pembelajaran serta perolehan nilai dan ketuntasan hasil belajar siswa pada tiap siklus Peningkatan rata-rata kelas dari pra siklus ke siklus 1 sebesar 11 dan kenaikan ketuntasan belajar siswa 27%. Peningkatan rata-rata kelas dari siklus 1 ke siklus 2 sebesar 9 dan kenaikan ketuntasan belajar siswa 17%. Hasil ini sudah memenuhi indikator keberhasilan yang ditentukan. Dengan demikian, pelaksanaan tindakan siklus 2 dinyatakan berhasil. Berdasarkan hasil penelitian tersebut, disimpulkan bahwa penggunaan model pembelajaran Think Pair Share dapat memperbaiki proses pembelajaran dan hasil belajar siswa dalam pembelajaran IPA di Kelas V SDN Sumberejo 01. Disarankan dalam pembelajaran IPA, hendaknya menggunakan model pembelajaran yang sesuai dengan usia dan karakteristik siswa kelas V agar kegiatan pembelajaran lebih bervariasi, menyenangkan dan bermakna

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

Al-mujahidah

Publisher

Subject

Education

Description

Al-Mujahidah: Jurnal Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah ini diterbitkan oleh Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah Fakultas Tarbiyah IAI Hamzanwadi NW Lombok Timur sebagai media untuk menyalurkan pemahaman tentang infomasi berupa artikel maupun hasil penelitian lapangan. Jurnal ini ...