Jurnal PADMA: Pengabdian Dharma Masyarakat
Vol 2, No 2 (2022): PADMA

Pentingnya Edukasi Untuk Tingkatkan Literasi Keuangan pada Remaja Guna Mengatur Keuangan Pribadi Serta Investasi di Masa Yang Akan Datang

Lindah Krystianti (Universitas Pamulang)
Adela Nurfadila (Universitas Pamulang)
Sanah Sanah (Universitas Pamulang)
Rahayuni Dianita (Universitas Pamulang)



Article Info

Publish Date
06 Apr 2022

Abstract

Keuangan merupakan pondasi dasar dalam memenuhi hal yang akan dicapai dalam segi materi, pemahaman terhadap literasi keuangan merupakan kebutuhan dasar bagi setiap orang agar terhindar dari masalah keuangan. Kesalahan yang sering terjadi dalam pengelolaan keuangan yaitu lebih mendahulukan keinginan dari pada kebutuhan, hal inilah yang menjadi salah satu masalah dalam literasi keuangan. Saat ini tingkat literasi keuangan pada remaja masih rendah, mereka cenderung lebih mementingkan keinginan daripada kebutuhan. Padahal kebutuhan merupakan sesuatu yang perlu di prioritaskan, untuk itu remaja perlu dibekali dengan literasi keuangan. selain itu, tabungan dan investasi merupakan salah satu indikator dalam Literasi Keuangan yang dapat memberikan manfaat dimasa depan. Dengan menabung dapat  melatih membiasakan diri untuk hidup hemat, kemudian pengeluaran disesuaikan dengan kebutuhan bukan berdasarkan keinginan. Investasi juga dapat menjadi faktor dari literasi keuangan, mengelola keuangan dengan baik bisa dilakukan dengan cara berinvestasi, hal ini dapat ditunjang dengan banyaknya aplikasi sebagai platform investasi yang penggunaannya jauh lebih mudah.Kata Kunci: Literasi Keuangan, Investasi, Keinginan dan Kebutuhan  Finance is the basic foundation in fulfilling what will be achieved in terms of material, understanding financial literacy is a basic need for everyone to avoid financial problems. Errors that often occur in financial management are prioritizing desires over needs, this is one of the problems in financial literacy. Currently the level of financial literacy in adolescents is still low, they tend to be more concerned with wants than needs. Whereas needs are something that needs to be prioritized, for that teenagers need to be equipped with financial literacy. In addition, saving and investment is one of the indicators in Financial Literacy that can provide benefits in the future. Saving can train you to get used to living frugally, then spending is adjusted according to needs, not based on desires. Investment can also be a factor of financial literacy, managing finances well can be done by investing, this can be supported by many applications as investment platforms that are much easier to use.Keywords: Financial Literacy, Investment, Wants and Needs

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

JPDM

Publisher

Subject

Religion Humanities Economics, Econometrics & Finance Education Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences Other

Description

Jurnal PADMA: Pengabdian Dharma Masyarakat diterbitkan oleh Prodi Manajemen Fakultas Ekonomi Universitas Pamulang dan terbit setahun 4 kali yaitu Bulan Januari, April, Agustus, dan Desember. Jurnal PADMA: Pengabdian Dharma Masyarakat merupakan blind and peer-reviewed journal yang memuat ...