Potensi dana zakat di Indonesia cukup besar, oleh karena itu Bank Indonesia (BI) merumuskan konsep Zakat Core Principles (ZCP). ZCP memiliki fungsi untuk mengatasi masalah yang timbul di lembaga Amil Zakat. Kemudian, dapat meningkatkan kualitas dalam pengelolaan manajemen zakat agar efetif dan dapat meningkatkan kesejahteraan umat. Tujuan penelitian ini adalah melihat bagaimana implementasi zakat core principle dan penerapannya dalam meningkatkan potensi zakat di Lembaga Amil Zakat Beramal Washliyah (LAZ WASHAL) Kota Medan. Metode penelitian yang digunakan adalah kualitatif dengan mendeksriptif kan hasil penelitian yang diperoleh melalui observasi, dan wawancara. Hasil penelitian ini adalah Lembaga Amil Zakat Al-Washliyah Beramal (LAZ WASHAL) menerapkan prinsip yang terdapat dalam aspek-aspek Zakat Core Principle dalam pengelolaan dana zakat.
Copyrights © 2022