Kecelakaan kerja bukan hanya berdampak pada kesakitan dan kematian, tapi juga pada property dan profit perusahaan. Tingginya kasus kecelakaan di PT. X dapat berpotensi menyebabkan kerugian besar pada pekerja dan perusahaan. Tujuan penelitian ini untuk menganalisis kinerja keselamatan (safety performance) perusahaan di PT. X Sidoarjo. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian deskriptif observasional. Pengumpulan data menggunkan lembar ceklist, dan wawancara terstruktur. Analisis data menggunakan metode traffic light system dan safety t-score.Hasil penelitian menunjukkan kinerja keselamatan perusahaan berdasarkan traffic light system berada pada level 4 atau rawan. Incident Rate kecelakaan kerja kategori tinggi (IR > 1,1), Frequency Rate kecelakaan kerja kategori risiko tinggi (FR ≥ 10), dan Severity Rate dengan kategori buruk (>0). Berdasarkan perhitungan safety t-score kinerja keselamatan perusahaan tahuan 2018 mengalami perbaikan. Simpulan analisis kinerja keselamatan PT. X dengan traffic light system ada pada posisi rawan kecelakaan, namun untuk kinerja keselamatan tahun 2018 mengalami perbaikan dengan adanya dukungan program eksternal. Kata Kunci: kinerja keselamatan; safety t-score; traffic light system
Copyrights © 2022