Revolusi Industri 4.0 memberikan dampak besar pada dunia industri, yatu efisiensi waktu dan tenaga kerja pada tahap produksi namun penerapannya kebanyakan masih pada industri besar. Penelitian ini bertujuan untuk mengimplementasikan teknologi revolusi industri pada industri rumah tangga dalam mengatasi jumlah cup tidak menentu bergantung pada jumlah adonan cupcake yang dibuat menyulitkan mesin filling dalam posisi cup yang akan diisi. Hal ini dapat diatasi dengan mengimplementasikan computer vision untuk mendeteksi posisi cup yang ada pada loyang. Computer vision akan menjalankan fungsi pendeteksian pola HoughCircles pada pustaka OpenCV yang akan dijalankan pada Raspberry Pi. hasilnya HoughCircles dengan nilai dp=1.5, minDist=100, dan maxRadius=100 mampu mendeteksi posisi cup dengan tepat.  
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2022