Kegiatan PKM berupa sosialisasi pentingnya partisipasi pemilih pemula untuk siswa/siswi sekolah SMA Negeri 1 Kabupaten Buton Selatan dalam menghadapi pemilihan umum tahun 2024. Tujuan PKM ini 1) Untuk meningkatkan pemahaman generasi muda khususnya siswa SMA Negeri 1 Kabupaten Buton Selatan terhadap pengetahuan politik; 2) Untuk meningkatkan partisipasi serta kesadaran generasi muda khususnya siswa SMA Negeri 1 Kabupaten Buton Selatan; 3) Untuk mencerdaskan generasi muda khususnya pemilih pemula akan pentingnya pengetahuan dan partisipasi politik khususnya. Pelaksanaan kegiatan PKM ini dilaksanakan melalui metode sosialisasi, kepada siswa/siswi yang telah memiliki hak memilih pada SMA Negeri 1 Kabupaten Buton Selatan. Berdasarkan hasil pelaksanaan kegiatan PKM berupa sosialisasi untuk siswa/siswi SMA Negeri 1 Kabupaten Buton Selatan dalam menghadapi pemilihan umum tahun 2024, disimpulkan bahwa denga nada kegiatan PKM ini /siswi SMA Negeri 1 Kabupaten Buton Selatan dalam memahami pentingnya partisipasi politik, baik dalam proses pemilu maupun mengawal berjalannya pembangunan daerah.Kata Kunci: Pemilhan Umum, Partisipasi Politik, Pemilih Pemula
Copyrights © 2022