Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan dan menjelaskan : (1) perbedaan hasil belajar IPA antara siswa yang dibelajarkan dengan model pembelajaran inkuiri terbimbing berbantuan media audiovisual dan siswa yang dibelajarkan dengan model pembelajaran konvensional, (2) perbedaan hasil belajar IPA antara siswa yang dibelajarkan dengan model pembelajaran inkuiri terbimbing berbantuan media audiovisual dan siswa yang dibelajarkan model pembelajaran konvensional, pada siswa yang memiliki motivasi belajar tinggi, (3) perbedaan hasil belajar IPA antara siswa yang dibelajarkan dengan model pembelajaran inkuiri terbimbing berbantuan media audiovisual dan siswa yang dibelajarkan dengan model pembelajaran konvensional, pada siswa yang memiliki motivasi belajar rendah. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VIII SMPTK Galang Kasih Denpasar yang berjumlah 76 orang dengan sampel berjumlah 52 orang. Pemilihan sampel dilakukan dengan teknik Cluster Random Sampling. Rancangan penelitian menggunakan quasi eksperiment dengan menggunakan pretest-posttest non-equivalent control group design. Data yang diperoleh berupa skor tes hasil belajar dan skor motivasi belajar. Analisis data dilakukan dengan ANAVA dua jalur dan dilanjutkan dengan uji Tukey. Hasil analisis menunjukkan : (1) Terdapat perbedaan hasil belajar IPA siswa antara kelompok siswa yang belajar dengan model pembelajaran inkuiri terbimbing berbantuan media audiovisual dan kelompok siswa yang belajar dengan model pembelajaran konvensional dengan Sig.0,001<0,05; (2) Terdapat perbedaan hasil belajar IPA siswa antara kelompok siswa yang belajar dengan model pembelajaran inkuiri terbimbing berbantuan media audiovisual dan kelompok siswa yang belajar dengan model pembelajaran konvensional yang memiliki motivasi belajar tinggi dengan Sig.0,001<0,05; (3) Terdapat perbedaan hasil belajar IPA siswa antara kelompok siswa yang belajar dengan model pembelajaran inkuiri terbimbing berbantuan media audiovisual dan kelompok siswa yang belajar dengan model pembelajaran konvensional yang memiliki motivasi belajar rendah dengan Sig.0,001<0,05.
Copyrights © 2021