Agrivet
Vol 27, No 2 (2021): AGRIVET

THE EFFECT OF GIVING COCONUT WATER ZPT AND LIQUID WASTE TOFU POC TO THE GROWTH AND YIELD OF RED OKRA

Nada Nur Azizah (Universitas Pembangunan Nasional Veteran Yogyakarta)
Siwi Hardiastuti EK (Universitas Pembangunan Nasional Veteran Yogyakarta)
Ellen Rosyelina Sasmita (Universitas Pembangunan Nasional Veteran Yogyakarta)



Article Info

Publish Date
25 Apr 2022

Abstract

Penelitian bertujuan untuk mengetahui adanya pengaruh interaksi pemberian ZPT air kelapa dan POC limbah cair tahu terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman okra, untuk mengetahui konsentrasi ZPT air kelapa manakah yang memberikan pengaruh lebih baik terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman okra merah dan untuk mengetahui konsentrasi POC limbah cair tahu manakah yang memberikan pengaruh lebih baik terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman okra merah. Penelitian dilakukan di kebun percobaan Wedomartani, Ngemplak, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta. Penelitian menggunakan Rancangan Acak Kelompok Lengkap (RAKL), terdiri atas 2 faktor ditambah 1 kontrol dengan 3 ulangan. Faktor 1 adalah  konsentrasi air kelapa terdiri dari 3 aras yaitu K1 20%, K2 30%, dan K3 40%, faktor 2 adalah konsentrasi limbah cair tahu terdiri dari 3 aras yaitu T1 5%, T2 15%, dan T3 25%, sebagai kontrol adalah pupuk urea 5 gr per tanaman. Kombinasi terbaik antara dua perlakuan tersebut adalah konsentrasi ZPT air kelapa 30% dengan konsentrasi POC 15 %.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

agrivet

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry

Description

Agrivet (ISSN: 1410-3796) adalah jurnal ilmiah yang mempublikasikan hasil penelitian dan ulasan mengenai berbagai aspek yang terkait dengan Agronomi dan bidang pertanian yang terkait (Budidaya Tanaman, Pemuliaan Tanaman, Hama Penyakit Tanaman dan Sumber Daya Lahan). Agrivet diterbitkan oleh Prodi ...