Jamu sebagai bagian dari budaya dan tradisi Indonesia seakan kurang mendapat perhatian dari masyarakat perkotaan dengan gaya hidupnyayang modern. Ini disebabkan oleh anggapan masyarakat bahwa jamu merupakan sesuatu yang bersifat kuno dan ketinggalan zaman.Berdasarkan permasalahan tersebut, maka dirancang dan dikembangkanlah perangkat saji jamu tradisional berupa tableware yangmenggabungkan nilai-nilai jamu sebagai tradisi dengan gaya hidup modern yang dianut masyarakat perkotaan masa kini, yang diharapkandapat meningkatkan minat serta apresiasi masyarakat terhadap jamu.
Copyrights © 2014