Jurnal Bakti Saraswati
Vol. 9 No. 2 (2020): Jurnal Bakti Saraswati (JBS) : Media Publikasi Penelitian dan Penerapan Ipteks

PENGGUNAAN MODEL PEMBELAJARAN PROBLEM BASED LEARNING UNTUK MENINGKATKAN PRESTASI BELAJAR IPS SISWA

Ni Nyoman Tri Murtiningsih (SMP Negeri 6 Denpasar)



Article Info

Publish Date
30 Sep 2020

Abstract

Tujuan melakukan penelitian tindakan kelas ini adalah untuk meningkatkan prestasi belajar IPS siswa kelas IX-D semester II SMP Negeri 6 Denpasar tahun pelajaran 2018/2019. Penelitian ini dilakukan terhadap 40 subjek penelitian. Cara yang dilakukan adalah menambah gaya pembelajaran lama yang konvensional menjadi cara pembelajaran baru yang bersifat penemuan menggunakan model pembelajaran problem based learning. Penelitian dilakukan dalam dua siklus yang masing-masing siklusnya dilakukan dengan tahapan perencanaan, pelaksanaan, observasi dan refleksi. Untuk mengumpulkan data hasil penelitian digunakan tes prestasi belajar dan untuk menganalisis datanya digunakan analisis deskriptif. Dilihat dari hasil evaluasi yang telah dilakukan terjadi peningkatan dari data awal dengan rata-rata 69,85 dengan ketuntasan belajar 42,40%, pada siklus I meningkat menjadi 74,65 dengan ketuntasan belajar 72,50% dan pada siklus II meningkat menjadi 80,15 dengan ketuntasan belajar 100,00%. Dengan demikian dapat disampaikan simpulan bahwa penggunaan model pembelajaran problem based learning dapat meningkatkan prestasi belajar IPS.

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

baktisaraswati

Publisher

Subject

Education

Description

Jurnal Bakti Saraswati Berfokus pada publikasi hasil-hasil penelitian, baik penelitian murni maupun terapan dan ulasan (review) penerapan IPTEKS bagi masyarakat, serta pemikiran-pemikiran kritis ...