Jurnal Pengabdian Kefarmasian
Vol 1, No 2 (2020): Jurnal Pengabdian Kefarmasian

PEMBERDAYAAN MASYARAKAT DALAM PELATIHAN PEMBUATAN BODY LOTION MINYAK SEREH SEBAGAI ANTI NYAMUK

Jumain Jumain (Politeknik Kesehatan Makassar)
Asmawati Asmawati (Unknown)



Article Info

Publish Date
08 Jul 2021

Abstract

Demam berdarah Dengue (DBD) merupakan manifestasi klinik yang berat dari penyakit virus yang terjadi secara sporadik dan epidemik yang ditularkan di antara manusia dan primata lainnya melalui gigitan  nyamuk.    Daun Sereh banyak mengandung komponen minyak menguap (Volatile Oil) yang biasa di sebut minyak atsiri, yang berguna untuk Anti Nyamuk. Dewasa ini sediaan Anti Nyamuk yang banyak digunakan salah  satunya dalam bentuk Body Lotion yang  mengandung  bahan aktif dari tanaman seperti daun Sereh.  Program Pengabdian Kepada Masyarakat menjadi media bagi perguruan tinggi   untuk mendekatkan diri kepada masyarakat yang selanjutnya membantu memecahkan persoalan  yang dihadapi  masyarakat, dengan demikian, perguruan  tinggi menjadi lebih dekat kepada masyarakat sekaligus mempunyai keterkaitan yang bersifat mutualistik. Tujuan kegiatan ini adalah melakukan pelatihan pembuatan body lotion Minyak Sereh sebagai Anti Nyamuk, yang dilaksanakan di Kelurahan Sambung Jawa Kecamatan Mamajang Kota Makassar. Kegiatan dimulai dengan membuat kerja sama dengan pihak kelurahan, melakukan peninjauan Lokasi pelaksanaan kegiatan. Selanjutnya dilakukan sosialisasi pada tanggal 1 juli 2020 dan pelaksanaan kegiatan pada tgl 02 Juli 2020 yang diikuti oleh peserta sebanyak 20 orang dari lingkungan masyarakat sambung jawa khususnya para kader posyandu. Sebelum  pemberian materi dan praktik pembuatan Body Lotion, terlebih dahulu dilalukan pretest untuk melihat tingkat pemahaman peserta tentang materi yang kan diberikan nantinya, dari hasil pretest diperoleh  hanya sekitar  25%  peserta yang mempunyai pengetahuan dan  keterampilan terkait produk Body Lotion Anti Nyamuk namun setelah dilakukan pelatihan dan praktik, selanjutnya dilakukan evaluasi kembali (posttest) di peroleh sekitar 80%  peserta memahami tentang materi yang diberikan dan terampil dalam  membuat produk Body Lotion Anti Nyamuk.Kata Kunci : Masyarakat; Body Lotion; Minyak Sereh; Anti Nyamuk

Copyrights © 2020






Journal Info

Abbrev

pengabmasfarmasi

Publisher

Subject

Humanities Medicine & Pharmacology

Description

Jurnal Pengabdian Kefarmasian menerima publikasi kegiatan pengabdian kepada masyarakat dalam bidang kefarmasian. Jurnal Pengabdian Kefarmasian telah memiliki nomor e-ISSN 2722-5984 dan Jurnal ini bertujuan untuk menyebarluaskan pemikiran konseptual atau ide dan hasil penelitian yang telah dicapai di ...