Study & Management Research
Vol 10 No 3 (2013): SMART (Study & Management Research)

Pengaruh Komunikasi Organisasi Terhadap Peningkatan Kinerja Perusahaan : Suatu Tinjauan Literatur

Yopines Ansen (STIE STEMBI – Bandung Business School)



Article Info

Publish Date
14 Mar 2013

Abstract

Era globalisasi, perusahaan dituntut dapat melayani pelanggan secara baik, agar mereka terpuaskan atas pelayanan perusahaan. Kondisi ini pada akhirnya akan memberikan keuntungan atau profit kepada perusahaan secara berkesinambungan. Adapun permasalahan yang dihadapi saat ini masih lemahnya komunikasi baik yang bersifat internal maupun eksternal yang dilakukan karyawan. Komunikasi internal meliputi komunikasi vertical, horizontal dan diagonal, Sedangkan komunikasi ekternal yang berhubungan dengan publik, di luar perusahaan.Landasan teori yang digunakan dalam menganalisis permasalahan yang timbul di perusahaan menggunakan pendekatan teori komunikasi organisasi dan manajemen kinerja. Permasalahan pokok dalam pembahasan ini meliputi berbagai hambatan yang bersifat komunikasi organisasional, antar pribadi, diri pribadi dan teknologisBerdasarkan hasil analisis pembahasan terhada permasalahan yang ada dapat disimpulkan sebagai berikut ; (a) komunikasi berperan penting dalam peningkatan kinerja perusahaan, (b) system komunikasi dievaluasi secara berkala, (c) penyampaian informasi harus tepat sasaran, (d) pendekatan “human relation’ dalam penyampaian informasi, (e) perlu pembinaan secara periodik kepada karyawan. Adapun saran-saran dalam upaya perbaikan yang menyangkut hubungannya dengan masalah komunikasi sebagai berikut : (a) memotong mata rantai birokrasi, (b) pengelompokan kegiatan kerja yang sama atau sejenis, (c) melakukan pendekatan human relation kepada karyawan, (d) dilakukan kordinasi dalam setiap kegiatan kerja, (e) pembentukan team khusus dalam penyampaian informasi satu pintu, (f) melakukan pendekatan pribadi kepada karyawan, (g) “kata-kata’ yang digunakan dalam informasi harus standar tata bahasa. Kata Kunci : Komunikasi, Organisasi, Kinerja.

Copyrights © 2013






Journal Info

Abbrev

jurnalsmart

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal SMART merupakan wadah untuk mengembangkan dan mempublikasikan berbagai hasil kajian bidang Ilmu Ekonomi, khususnya Ilmu Manajemen dan Bisnis. Jurnal ini dirancang untuk diterbitkan 3 kali dalam setahun (4 bulanan). Demi menjaga konsistensi penerbitan jurnal ini, redaksi mengundang sidang ...