Pawiyatan
Vol 25 No 1 (2018)

ANALISIS PENDIDIKAN KABUPATEN JEPARA




Article Info

Publish Date
30 Apr 2018

Abstract

Peranan pendidikan amatlah strategis. Pembangunan pendidikan merupakan salah satu pilar utama dalam pembangunan. Komitmen Negara dalam pembangunan pendidikan dituangkan dalam mukadimah UUD 1945. Hasil yang diharapkan dari kegiatan ini adalah analisis mengenai pendidikan di Kabupaten Jepara terutama Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD), Pendidikan Dasar, Pendidikan Menengah (Umum maupun Kejuruan), Pendidikan Keaksaraan, Pendidikan Kecakapan Hidup dan Pendidikan Non Formal, Persamaan Gender, serta Peningkatan Mutu Pendidikan. Hasil survey ini dapat digunakan sebagai salah satu instrument bagi pengambil keputusan dalam membuat kebijakan penanganan masalah pendidikan di Kabupaten Jepara. Metode Penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif/survey. Peran serta masyarakat terhadap Pendidikan anak Usia Dini sudah baik, hal ini di tunjukan dengan banyaknya penyelenggara pendidikan anak usia dini dari pihak swasta. Untuk Sekolah Dasar jumlah terbanyak didominasi SD negeri sebanyak 582 atau 74,5%. Untuk pendidikan setingkat SMP didominasi Madrasah Tsanawiyah Swasta sebanyak 95 atau 51,63%. Program pemberantasan buta aksara di Kabupaten Jepara menunjukkan keberhasilan. Program pendidikan kecakapan hidup telah dilaksanakan dengan baik, terbukti berdasarkan tabel di atas jumlah penganggur sejumlah 9.142 jiwa dapat terlayani PKH sejumlah 8.814 jiwa atau sebesar 96,41 %. Di setiap jenjang pendidikan, kesetaraan gender telah mencapai keseimbangan antara perempuan dan laki-laki perempuan. Terjadi peningkatan jumlah sekolah yang terakreditasi dan banyak yang terakreditasi A atau sangat baik, namun masih ada 114 sekolah yang belum terakreditasi dari jenjang TK sampai SMP.

Copyrights © 2018






Journal Info

Abbrev

pawiyatan

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Pawiyatan menyediakan sebuah platform untuk para dosen, peneliti, pelajar, praktisi dan akademisi untuk mempromosikan pengetahuan dan kredibilitas pada pendidikan. Jurnal yang diterbitkan dua kali setahun pada bulan januari dan juli berisi artikel-artikel yang terdiri dari makalah penelitian ...