Indonesian Journal of Cardiology
Vol. 28, No. 2 Maret 2007

Minuman Yang Bermanfaat Untuk Kardiovaskular

Anna Ulfah Rahajoe (Departemen Kardiologi dan Kedokteran Vaskular, Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia, Pusat Jantung Nasional, Harapan Kita, Jakarta)



Article Info

Publish Date
20 Jun 2013

Abstract

Sejak tahun 1921 penyakit jantung merupakan penyebab kematian utama di Amerika Serikat (USA), sedangkan stroke merupakan penyebab kematian nomor tiga mulai tahun 1938; kedua penyakit ini menduduki proporsi 40% dari seluruh penyebab kematian. Namun, pada tahun 1950 angka kematian akibat penyakit kardiovaskular turun 60%; keberhasilan yang luar biasa dari program kesehatan masyarakat USA di abad 20. Keberhasilan ini tercapai berkat pemahaman masyarakat yang lebih mendalam tentang faktor risiko penyakit kardiovaskular, intervensi prevensi yang dikembangkan untuk menurun-kan faktor risiko tersebut, dan tentunya juga berkat teknologi pengobatan yang semakin maju. Masyarakat di negara-negara maju kini banyak berpaling pada makanan dan minuman yang telah dibuktikan ber-manfaat untuk kesehatan kardiovaskular. Para ahli semakin faham bahwa disfungsi endotel dan aktivasi platelet, merupakan patogenesis utama aterotrombosis, yang mendorong terjadinya vasokonstriksi, pembentukan trombus dan inflamasi.

Copyrights © 2007






Journal Info

Abbrev

ijc

Publisher

Subject

Health Professions Medicine & Pharmacology

Description

Indonesian Journal of Cardiology (IJC) is a peer-reviewed and open-access journal established by Indonesian Heart Association (IHA)/Perhimpunan Dokter Spesialis Kardiovaskular Indonesia (PERKI) [www.inaheart.org] on the year 1979. This journal is published to meet the needs of physicians and other ...