Jurnal PkM (Pengabdian kepada Masyarakat)
Vol 4, No 5 (2021): Jurnal PkM : Pengabdian kepada Masyarakat

Sosialisasi potensi akuaponik dengan memanfaatkan pekarangan rumah melalui media sosial

Muhamad Imaduddin (Scopus ID: 57209782603 - Institut Agama Islam Negeri Kudus)
Lin Eflina Nailufa (Institut Agama Islam Negeri Kudus)
Aprilisa Risky Diana (Institut Agama Islam Negeri Kudus)
Nur Indah (Institut Agama Islam Negeri Kudus)
Ima Fitriana (Institut Agama Islam Negeri Kudus)
Aufa Nuski Laila (Institut Agama Islam Negeri Kudus)
Muhammad Alaudin (Institut Agama Islam Negeri Kudus)



Article Info

Publish Date
19 Nov 2021

Abstract

Pekarangan merupakan area di sekitar rumah yang mudah diupayakan untuk memenuhi nutrisi mikro melalui perbaikan menu pangan dan perekonomian keluarga. Salah satu pemberdayaan masyarakat untuk optimalisasi lahan pekarangan dengan menciptakan usaha budidaya skala rumah tangga adalah melalui teknologi akuaponik. Akuaponik adalah gabungan sistem akuakultur dan hidroponik. Program pengabdian kepada masyarakat ini terdiri dari tiga tahapan utama yaitu (1) pembuatan sistem akuaponik pada pekarangan rumah warga; (2) pembuatan konten sosialisasi; (3) sosialisasi melalui media sosial. Dukungan media lainnya juga digunakan untuk trailer konten pada WhatsApp, laman Facebook, dan Instagram. Analisis dilaksanakan pada jumlah penayangan, durasi tonton rata-rata, jenis sumber akses media sosialiasi, perolehan like dan persentasenya, serta total komentar. Hasil menunjukkan retensi penonton sebanyak 31,0%, perolehan 23,1%  dari sumber eksternal diperoleh dari platform Whatsapp, prsentase like yang didapatkan mencapai 100% dengan perolehan 51 like dan total komentar 18 komentar. Hal ini menunjukkan adanya potensi minat dari warganet untuk mengelola teknologi akuaponik. Respon dari warganet mencakup mulai dari kelebihan akuaponik, modal yang butuhkan, serta ingin membuat bisnis teknologi akuaponik akan tetapi terkendala lahan yang sempit.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

pkm

Publisher

Subject

Arts Humanities Computer Science & IT Education Social Sciences

Description

Jurnal PkM (Pengabdian kepada Masyarakat) focuses on publishing articles about the results of community service activities in any form, whether in the form of products or in the form of modules and methods. This journal contains publications from all fields of science, both education, arts and ...