Jurnal Pendidikan dan Konseling
Vol. 4 No. 3 (2022): Jurnal Pendidikan dan Konseling

Upaya Meningkatkan Knowledge Sharing Intention di Industri Manufaktur

Vincencia Lourine (Universitas Katolik Parahyangan)
Agus Gunawan (Universitas Katolik Parahyangan)
Yoke Pribadi Kornarius (Universitas Katolik Parahyangan)
Angela Caroline (Universitas Katolik Parahyangan)



Article Info

Publish Date
30 May 2022

Abstract

Industri manufaktur sudah sangat berkontribusi pada pendapatan negara dan terus bertumbuh walaupun berada ditengah pandemi Covid-19. Melihat pertumbuhan tersebut, pemerintah berencana untuk mempercepat pertumbuhan di industri manufaktur dengan menguatkan teknologi yang digunakan. Penggunaan teknologi juga dipengaruhi oleh kondisi pandemic Covid-19 dimana sebagian pegawai harus bekerja dari rumah. Perubahan kondisi tersebut mempengaruhi pegawai dalam membagikan pengetahuannya melalui dokumen resmi yang dimana bukanlah keahlian mereka. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh dari ITI terhadap KSI dalam industri manufaktur dengan adanya pengaruh dari pandemic Covid-19, serta melihat bagaimana upaya manager mengoptimalkan kinerja perusahaan dalam meningkatkan KSI dengan menggunakan ITI. Penelitian ini berjenis explanatory yang bertujuan untuk menunjukkan hubungan dan pengaruh antara dua variable yaitu ITI dan KSI. Penelitian ini menggunakan metode survey pada 146 responden dan Focus Group Discussion (FGD) bersama 8 pakar industri manufaktur. Hasil penelitian ini menunjukkan hubungan yang cukup berarti antara ITI dan KSI yaitu sebesar 0,559. Disamping itu, ITI berpengaruh secara positif terhadap KSI sebesar 31,3%. Bersamaan dengan hal tersebut, manajer harus memperhatikan pentingnya prosedur dan database dalam perusahaan, sehingga tidak hanya terfokus dalam penyediaan dan pembelian device saja. Kata Kunci : Infrastruktur Teknologi Informasi, Knowledge Sharing Intention, Manufaktur.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jpdk

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Other

Description

Jurnal Pendidikan dan Konseling merupakan wadah bagi para peneliti untuk mengembangkan kompetensinya dalam bidang penelitian dan pengabdian kepada masyarakat. Adapun scope jurnal ini berkaitan dengan pendidikan, sosial sains dan konseling. Jurnal ini terbit enam kali dalam setahun, yaitu pada bulan ...