Governance, Jurnal Ilmu Pemerintahan
Vol 10, No 1 (2021): GOVERNANCE, EDISI MARET 2021

KOORDINASI PEMERINTAH DAERAH DALAM BIDANG PENDIDIKAN DI KECAMATAN KAPUAS KABUPATEN SANGGAU

E1031161004 EVA HERAWATI<br> Sri Maryuni<br> Agus Eka (FISIP Universitas Tanjungpura)



Article Info

Publish Date
28 Mar 2021

Abstract

Skripsi ini dimaksudkan untuk mengidentifikasi dan menganalisis faktor-faktor penyebab Koordinasi Pemerintah Daerah Dalam Bidang Pendidikan Di Kecamatan Kapuas Kabupaten Sanggau. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Subjek dalam penelitian ini ditentukan dengan teknik purposive. Hal tersebut dipengaruhi oleh faktor-faktor koordinasi menurut Hasibuan yaitu kesatuan tindakan, komunikasi, pembagian tugas dan disiplin. Adapun hasil penelitian dan analisis data yang dilakukan oleh penulis menunjukan ada beberapa faktor yang menyebabkan terjadinya koordinasi yang kurang efektif yaitu kurangnya kontribusi anggota dalam penyusunan dan penyampaian suatu agenda, keterlambatan penyampaian informasi, dan juga masih banyak nya pegawai yang tidak disiplin dan keluar pada saat jam kerja, namun dalam hal pembagian kerja sudah cukup baik dan sesuai dengan ketentuan yang berlaku. Saran dari penelitian ini yaitu dilakukan penjadwalan untuk mengatur pertemuan atau rapat; bersedia mengubah perilaku sebagai salah satu cara untuk meningkatkan kesadaran masing-masing anggota; dan mengubah alat absensi dari yang manual ke fingerprint sehingga data yang masuk tidak dapat dipalsukan dan absensi tersebut dilakukan dua kali dalam hitungan keseluruhan jumlah jam kerja. Kata Kunci: Koordinasi, Pemerintah Daerah, Pendidikan

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

governance

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

Governance adalah jurnal akses terbuka, dan peer-review. Tujuan utama kami adalah untuk menyebarluaskan artikel terkini dan asli dari para peneliti dan praktisi tentang berbagai masalah sosial dan politik kontemporer di bidang ilmu ...