Media Pustakawan
Vol 19, No 3 (2012): September

Penerapan Manajemen Perubahan dalam Peningkatan Daya Saing di Lembaga Perpustakaan

Adin Bondar (Perpustakaan Nasional)



Article Info

Publish Date
16 Apr 2020

Abstract

Perubahan (change) merupakan suatu fenomena yang harus terjadi  dalam kehidupan organisasi. Bukan saja pada organisasi yang berorientasi pada profit juga organisasi nirlaba atau lembaga publik. Pada hakekatnya, kehidupan organisasi selalu diliputi oleh perubahan secara berkelanjutan. Hal ini dikarenakan adanya faktor eksternal yang mendorong terjadinya perubahan. Menurut Habbel, (2010) perubahan merupakan proses yang terus menerus dalam dunia bisnis. Karena itu perubahan perlu dipahami untuk mengurangi tekanan resistensi terhadap perbubahan itu sendiri.  Lingkungan Perpustakaan Nasional sebagai organisasi menghadapai lingkungan yang dinamis dan berubah Lingkungan eksternal cenderung merupakan kekuatan yang mendorong terjadinya perubahan. Lingkungan eksternal mendorong dinamika global, sehingga lembaga perpustakaan menjadi organisasi yang terbuka dan fleksibel.

Copyrights © 2012






Journal Info

Abbrev

mp

Publisher

Subject

Library & Information Science

Description

Jurnal Media Pustakawan merupakan terbitan Perpustakaan Nasional, Pusat Pembinaa Pustakawan(Pusat Pembinaan Pustakawan) yang berfokus pada bidang ilmu perpustakaan dan informasi khususnya yang berhubungan dengan pengembangan kepustakawanan . Artikel Jurnal yang diterbitkan merupakan hasil kajian ...