Jurnal Akademik FKIP Unidayan
Volume 10, Nomor 1, Januari 2022

MENINGKATKAN HASIL BELAJAR IPS POKOK BAHASAN MENGIDENTIFIKASI BENUA-BENUA MELALUI MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TALKING STICK PADA SISWA KELAS VI SD NEGERI 45 BUTON SEMESTER I TAHUN PELAJARAN 2019/2020

Mardiana Mardiana (SD Negeri 45 Buton)



Article Info

Publish Date
03 Jun 2022

Abstract

Rumusan masalah dalam penelitian ini bagaimana penerapkan model pembelajaran kooperatif tipe talking stick pada pembelajaran IPS pokok bahasan mengidentifikasi benua-benua dapat meningkatkan hasil belajar siswa kelas VI SD Negeri 45 Buton Semester I Tahun Pelajaran 2019/2020. Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas dimana dilaksanakan dalam bentuk siklus kegiatan, setiap satu siklus terdiri atas 4 tahapan. Tahapan-tahapan tersebut adalah perencanaan, pelaksanaan, observasi dan refleksi. Hasil observasi dijadikan sebagai acuan dalam mengambil solusi untuk perbaikan dan untuk penyusunan rencana tindakan pada siklus berikutnya. Adapun Hasil Penelitian ini berupa penerapan model pembelajaran kooperatif tipe talking stick pada pembelajaran IPS pokok bahasan mengidentifikasi benua-benua mengalami peningkatan ketercapaian dari siklus I sebesar 64% menjadi 78% pada siklus II dan 82% pada siklus III. Untuk rata-rata nilai hasil evaluasi belajar siklus I adalah 71,38. Rata-rata hasil evaluasi belajar siklus II adalah 74,66 dan pada siklus III sebesar 83,62. Jumlah siswa yang tuntas belajar juga mengalami peningkatan, dari 20 anak (69%) pada siklus I menjadi 24 anak (83%) pada siklus II, kemudian meningkat menjadi 26 anak (90%) pada siklus III. Sedangkan jumlah siswa yang tidak tuntas belajar mengalami penurunan, dari sebanyak 9 anak (31%) pada siklus I menjadi 5 anak (17%) pada siklus II, kemudian menjadi 3 anak (10%) pada siklus III. Jadi ketuntasan klasikal sudah tercapai, yaitu ≥85% anak tuntas belajar.

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

fkip

Publisher

Subject

Education Languange, Linguistic, Communication & Media Mathematics Social Sciences Other

Description

Jurnal Akademik Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Unidayan ini diharapkan menjadi wahana informasi ilmiah, juga diharapkan dapat merangsang minat kita semua untuk membuat karya ilmiah sesuai disiplin ilmu yang dimiliki. Redaksi menerima dari staf pengajar (guru dan dosen), peneliti, ...