Latar belakang : Kehamilan merupakan anugerah bagi setiap wanita. Permasalahan yang muncul pada saat kehamilan menimbulkan gangguan fisik maupun psikis seperti rasa khawatir, stres dan cemas menjadi seorang ibu. Rasa ketakutan dan kekhawatiran ibu hamil terekam dalam pikiran bawah sadar para ibu hamil dapat menggunakan metode hypnobirthing dilakukan mulai masa kehamilan dapat membantu menurunkan tingkat kecemasan. Tujuan : untuk mengetahui pengaruh hypnobirthing dalam menurunkan tingkat kecemasan pada ibu hamil primigravida di Klinik pratama Annur Karanganyar. Metode : Sampel penelitian adalah 30 ibu hamil primigravida trimester III. Jenis penelitian dengan quasi experiment menggunakan rancangan Pretest-Posttest one group design. Variabel Bebas adalah Hypnobirthing dan variabel terikat adalah kecemasan pada ibu hamil. Instrumen pengukuran kecemasan menggunakan HRS-A (Hamillton Rating Scale For Anxiety) dan uji statistik Independent sample t-test. Hasil : tingkat kecemasan ibu hamil primigravida sebelum dilakukan hipnobirthing didapatkan 19 responden (63,3%) mengalami kecemasan ringan, 11 responden (36,7%) mengalami kecemasan sedang., tingkat kecemasan sesudah dilakukan hipnobirthing didapatkan 14 responden (46,7%) mengalami kecemasan ringan, 3 responden (10%) mengalami kecemasan sedang dan 13 responden (43,3%) tidak mengalami kecemasan. Hasil Uji Statistik Independent sample t-test menunjukkan p value (sig 2 tailed) = 0,000. Simpulan : Ada pengaruh hypnobirthing dalam menurunkan tingkat kecemasan pada ibu hamil primigravida di Klinik pratama Annur Karanganyar Kata Kunci : Hypnobirthing, Kecemasan, Primigravida Keluhan saat kehamilan seperti Hyperemesis Gravidarum (muntah berlebihan), Rasa mual, pusing, dan badan lemas yang sering terjadi ketika hamil, Kecemasan dan ketakutan saat menghadapi proses persalinan.
Copyrights © 2020