Geriatri rentan terhadap berbagai penyakit termasuk diabetes melitus (DM) tipe 2 dan penggunaan polifarmasi. Selain faktor psikologis dan penurunan fungsional tubuh, penggunaan polifarmasi juga meningkatkan ketidakpatuhan pada geriatri. Ketidakpatuhan dalam pengobatan menyebabkan peningkatan morbiditas dan mortalitas pada pasien geriatri DM tipe 2 Ada beberapa cara dalam meningkatkan kepatuhan diantaranya dengan menggunakan Medication Reminder Chart. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektifitas penggunaan Medication Reminder Chart dalam meningkatkan kepatuhan pengobatan pasien geriatri dengan DM tipe 2. Rancangan penelitian ini adalah Eksperimental, pre test - post test control group design. Subyek penelitian adalah pasien geriatri DM tipe 2 di apotek swasta di Surabaya. Instrumen yang digunakan berupa kuesioner untuk mengukur kepatuhan pasien menggunakan MMAS-8 yang telah diuji validitas dan reliabilitasnya, serta Medication Reminder Chart. Hasil analisis statistik menunjukkan nilai signifikasi >0,05 sehingga dapat dinyatakan bahwa tidak ada perbedaan yang signifikan antara kepatuhan pasien geriatri DM tipe 2 pada kelompok perlakuan dan kelompok kontrol.
Copyrights © 2020